3 Kuliner Khas Solo Paling Lezat yang Wajib Dicicipi

Jika mendengar kota Solo, pasti yang terlintas di pikiran kita yaitu biaya hidupnya yang murah tentu juga kulinernya yang ramah di kantong. Kota yang maju akan keseniannya ini, menjadi destinasi favorit wisatawan. Untuk Anda yang punya keinginan berwisata di Solo, berikut daftar kuliner khas solo yang wajib Anda cicipi!

Jangan Lewatkan untuk Mencicipi Makanan Khas Solo Terbaik

  1. Tengkleng Kambing

Jangan sampai deh, melewatkan makanan khas satu ini ketika sedang berada di Solo. Untuk Anda yang suka makanan daging kambing, menu satu sangat cocok untuk kamu cicipi. Tengkleng khas Solo merupakan sup yang berisikan tulang kambing. Sekilas memang mirip dengan menu gulai, namun Tengkleng Kambing memiliki rasa yang khas dan tidak identik dengan gulai.

  1. Timlo

Makanan khas Solo selanjutnya yaitu Timlo. Menu satu ini berisikan mi soun atau bihun, telur semur, suwiran ayam, potongan sosis serta sayuran wortel. Dalam penyajiannya, biasanya makanan khas ini ditambahkan dengan telur dadar atau hati ayam serta tambahan kuah sup panas untuk menambah kenikmatan.

  1. Selat Solo

Kuliner selanjutnya yaitu Selat solo mirip dengan steak. Menu makanan khas satu ini berupa sup yang dilengkapi dengan berbagai jenis sayuran segar seperti wortel, tomat, selada, buncis dan juga kentang goreng. Telor pindang dan juga daging bistik menjadi bahan menu makanan utama dari Selat Solo ini. Sayur yang segar cocok dipadukan dengan kuah sup yang khas.

Itu tadi tiga kuliner Solo yang wajib untuk Anda cicipi selama berada di kota seni ini. Makanan khas tersebut bisa Anda temukan di banyak pasar tradisional di kota Solo. Sejumlah pasar di Solo seperti Pasar Gede atau Pasar Klewer banyak menjajakan menu khas di atas. Jangan sampai melewatkan menu makanan khas diatas ya!