Ada Bintik Putih di Kuku? Hati-hati Ini Beberapa Penyebabnya

Hampir semua orang pernah mengalami bintik putih di kuku. Sebenarnya tampilan tersebut tidak boleh dianggap sepele. Bisa jadi merupakan sinyal kuat adanya masalah kesehatan pada tubuh. Yuk simak beberapa penyebabnya.

Penyebab Bintik Putih Pada Kuku

Munculnya bintik putih di area kuku tidak begitu saja terjadi. Ada sebab tentu ada akibat. Perlu sekali peka terhadap kondisi tubuh, meskipun terdapat kejanggalan kecil pada kuku. Ini beberapa penyebabnya.

  • Reaksi alergi.

Misalnya alergi selepas menggunakan penghapus cat kuku.

  • Trauma

Trauma yang dimaksud bisa berupa cedera karena benturan. Misalnya luka akibat menggigit kuku, tertabrak, atau menggunakan alas kaki yang kekecilan.

  • Infeksi jamur

Ciri-ciri utama infeksi jamur mulai dari mudah mengelupas, kuku menebal, serta lebih rapuh.

  • Efek Samping Obat

Suntikan, efek kemoterapi, atau keracunan logam berat bisa mengindikasikan adanya efek samping obat.

  • Gejala Penyakit

Misalnya anemia, sirosis hati, gagal jantung, kekurangan protein, dan sejenisnya. Pastikan memeriksakan diri untuk mendapatkan konfirmasi tepat terkait kesehatan.

Cara Pengobatan Bintik Putih pada Kuku

Tidak perlu panik jika terdapat banyak bintik putih di area kuku. Ada beberapa tindakan medis yang bisa Anda lakukan. Anda dapat menjalani beberapa macam pengobatan berikut ini.

  • Biopsi kuku.
  • Pemeriksaan darah.

Demikianlah beberapa hal yang bisa menjadi penyebab bintik putih di kuku, dan perlu diwaspadai. Jika ditambah dengan gejala kesehatan lain, upayakan untuk bersegera ke dokter untuk antisipasi dini.