Bagi kamu yang saat ini ingin membuat video animasi, tapi masih bingung cara membuat video animasi pembelajaran mudah. Tenang saja, kali ini kita akan beberapa aplikasi yang bisa kamu pakai untuk membuat video animasi
1. Draw Cartoons
Aplikasi pertama yang bisa kamu coba untuk membuat video animasi pembelajaran yaitu dengan menggunakan Draw Cartoons.
Disini kamu bisa memilih berbagai template karakter yang bisa dipakai dan disediakan secara gratis. Jadi kamu tak perlu repot untuk menggambar sendiri.
Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu bisa memilih karakter yang akan kamu masukkan serta atur pergerakannya pada tiap framenya.
Bukan hanya itu,kamu juga bisa memasukkan voice over serta musik sesuai dengan keinginanmu. Dan jika sudah maka kamu bisa langsung mengkonversi ke video dengan format MP4.
2. Stick Nodes
Karakter Stickman sudah banyak yang familiar dengannya. Karakter ini juga sudah diadaptasi melalui berbagai media. Seperti game stickman, sampai dengan animasinya.
Dan ternyata kita juga bisa membuat animasi stickman sendiri hanya dengan menggunakan bantuan aplikasi Stick Nodes. Untuk fitur yang disediakan pun cukup kompleks.
Agar bisa menghasilkan sebuah pergerakkan, maka kita cukup menggerakkan karakter Stickman yang ada pada tiap framenya.
Melalui aplikasi ini kita juga bisa mengekspor animasi tersebut dalam format Gif. Namun sayangnya kita belum bisa mengekspor video dalam format Mp4. namun jika kamu menginginkannya maka bisa membayar versi Pro terlebih dahulu.
3. FlipaClip
Aplikasi animasi selanjutnya yaitu FlipaClip. Kualitas untuk membuat video animasi sudah tidak perlu diragukan lagi. FlipaClip juga memberikan interface yang simpel. Dan kita bisa dengan mudah membuat sketsa, animasi serta story board di dalamnya.
Flipaclip juga bisa dipakai untuk semua perangkat smartphone atau bagi kamu yang memakai Samsung S Pen dengan menggunakan stylus maka menggunakan aplikasi ini merupakan pilihan yang tepat.
Selain itu, kita juga bisa mengekspor animasi buatan kita ke dalam format MP4 ataupun Gift. Kita juga bisa bebas membagikannya melalui TikTok, Youtube, Instagram dan lain-lain.
4. Animaker
Kemudian aplikasi animasi berikutnya yaitu Animaker. Aplikasi ini juga mudah digunakan dan bisa dinikmati secara gratis.
Dengan menggunakan animaker maka kita bisa membuat 6 jenis video animasi. Contohnya infografik, animasi 2D, whiteboard, typography dan lain-lain.
Jika kamu tidak memiliki banyak waktu untuk membuat video animasi maka kamu bisa menggunakan Animaker ini. Aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan menggunakan fitur dengan kualitas Full HD serta video layout yang bisa kamu pilih.
5. Synfig Studio
Melalui Synfig Studio maka kamu bisa mendapatkan tutorial yang tersedia pada laman resminya. Jadi bagi para pemula tak perlu khawatir saat menggunakannya.
Walaupun interface yang dimiliki agak sedikit jadul namun di dalam aplikasi ini tersedia video tutorial training jadi cocok bagi kamu yang ingin merintis channel youtube dengan menggunakan konsep animasi.
Fitur yang ada di dalamnya seperti Vector Tweening, Laye and Filter serta Bine Movement agar bisa menggerakkan gambar.
6. Pencil2D Animation
Bagi para pemula nih. Kami rekomendasikan Pencil 2D Animation. Dengan menggunakan aplikasi ini kamu bisa membuat animasi 2D.
Dan jika kamu hobi menggambar komik, maka kamu bisa mulai menggunakan aplikasi ini agar menjadi gambar bergerak.
Aplikasi ini juga tersedia gratis untuk pengguna Windows, MacOS dan Linux.