Cara Mencuci masker kain

 

ada banyak jenis masker yang ada di dunia, termasuk di Indonesia. Salah satunya adalah masker kain. Masker kain muncul di Indonesia sejak lama bahkan sebelum adanya Covid 19. Namun masker ini masih tidak memenuhi syarat untuk melindungi dari covid 19.

Untuk memenuhi syarat yang telah ditetapkan oleh kementrian kesehatan maka masker kain harus terdiri dari 3 lapis kain. Barulah masker kain dapat melindungi tubuh dengan baik dari covid 19.

cara mencuci masker kain

Tentunya pemakaian masker kain tidak hanya digunakan sekali saja. Selayaknya baju, kita bisa menggunakan masker kain berkali kali dan bisa mencucinya untuk membersihkannya. Jangan sembarangan mencuci masker! Simak cara cara berikut, agar masker kamu bersih dari bakteri dan virus.

dalam mencuci masker kain bisa menggunakan tangan atau dengan mesin cuci. Pastikan bahwa kamu mencuci dengan sabun deterjen ya. Untuk pemakaian sabun deterjen yang digunakan bisa menggunakan sabun deterjen biasa yang kamu pakai sehari hari atau bisa juga dengan sabun deterjen anti bakteri.

Air yang digunakan dalam mencuci sebaiknya adalah air yang hangat, sebagaimana yang telah dianjurkan oleh kementerian kesehatan. Air yang dianjurkan oleh kementerian kesehatan untuk mencuci masker adalah 600 C. Namun jika tidak ada cukup dengan menggunakan air biasa yang dipakai sehari hari. Jangan lupa pastikan bahwa air yang kamu gunakan adalah air bersih dan mengalir.