Terbukti Ampuh! Berikut Cara Menghilangkan Iklan Di Chrome Yang Harus Anda Ketahui

 

Anda mungkin sering menemui berbagai iklan yang bertebaran ketika membuka browser seperti google chrome. Iklan tersebut bahkan seringkali menutupi informasi web yang anda buka. Tak ayal jika hal ini sangat mengganggu kenyamanan pengguna. Lantas, bagaimana cara menghilangkan iklan di chrome? Simak ulasan berikut.

Tips Menghilangkan Iklan Di Chrome

  1. Mengatur Plug In Untuk Menghilangkan Iklan Di Laptop

Setiap bwoser pasti memiliki plug in atau pengaturan untuk mengatasi berbagai masalah yang muncul. Anda bahkan bisa mengatur plug in tersebut sesuai dengan keinginan anda. Untuk itu, anda perlu mengakses pengaturan yang terdapat pada chrome ketika membuka laptop. Pilihlah ikon garis 3 yang berada di pojok kanan atas, lalu pilih setting.

Setelah tampilan layar membuka, anda perlu memilih Advance untuk melanjutkan ke tahap selanjutnya. Kemudian, scroll ke bawah dan temukan site setting, lalu klik. Setelah itu, anda perlu mencari menu dan klik notification untuk memunculkan halaman dengan kumpulan website. Kenali dan pilihlah website yang sering memunculkan iklan untuk diremove melalui tombol titik tiga.

Settingan pada browser chrome ini juga dapat diatur agar website yang dikunjungi tidak mendapatkan notifikasi apapun. Dalam hal ini, anda perlu klik toggle yang berada di sebelah kanan. Tombol tersebut berfungsi untuk mengubah pengaturan ask before sending menjadi block agar tidak ada notifikasi yang mengganggu.

  1. Mengatur Plug In Untuk Menghilangkan Iklan Ada Ponsel Android

Pengaturan chrome pada ponsel android juga tidak jauh berbeda dari laptop. Anda bahkan hanya perlu membuka chrome dan memilih menu setting. Cara menghilangkan iklan di chrome pada tahapan ini dilakukan dengan cara memilih menu notifikasi untuk memunculkan daftar situs yang pernah anda kunjungi sebelumnya.

Kemudian, daftar situs tersebut juga berisi pengaturan tentang block dan allow. Jika anda merasa terganggu dengan iklan yang masuk ke dalam ponsel, pilihlah menu block pada situs yang mengganggu. Pengaturan pada menu ini perlu dilakukan satu per satu. Tentunya, anda dapat memilih clear & reset setelah ngeblock beberapa situs.

  1. Menggunakan Aplikasi AdBlock

Menggilangkan iklan juga dapat dilakukan menggunakan aplikasi AdBlock. Aplikasi ini bahkan bisa digunakan untuk memblokir iklan pada chrome dan apple safari. Tentunya, kehadiran aplikasi ini dapat memberikan manfaat dalam menghemat data dan mempercepat loading karena tidak ada iklan yang mengganggu.

Untuk memperoleh aplikasi ini, anda hanya perlu mencari kata AdBlock pada kolom pencarian google chrome. Kemudian, pilihlah aplikasi dengan bentuk logo tangan. Logo aplikasi ini juga didesain dengan latar belakang persegi delapan berwarna merah dan dihiasi tulisan AdBlock. Selanjutnya, anda hanya perlu klik menu add to chrome yang berada pada bagian pojok kanan atas.

  1. Menghilangkan Malware Yang Bertebaran

Banyaknya iklan yang mengganggu anda ketika membuka website dapat menjadi pertanda adanya malware. Untuk itu, menghilangkan virus malware ini perlu dilakukan dalam menghentikan iklan yang semakin merebak. Beberapa aplikasi antivirus seperti AVGm SmadAV, Kaspersky dan Avast bisa digunakan. Namun, anda bisa mencoba aplikasi Malwarebytes untuk mengatasi masalah ini.

Iklan yang ada muncul setiap anda membuka website memang sangat menyebalkan. Iklan ini bahkan dapat menyebabkan loading lama dan masalah lain karena malware. Untuk itu, beberapa ulasan di atas dapat anda praktikkan untuk menghilangkan iklan-iklan tersebut. Begitu pula, anda juga bisa memperoleh ulasan terkait lainnya dengan mengunjungi website Leskompi.