Manfaat Jus Alpukat Untuk Kesehatan

Alpukat adalah salah satu buah yang sangat terkenal di kalangan masyarakat. Buah Alpukat memiliki rasa yang manis tetapi tidak terlalu manis. Cara mengkonsumsi buah ini ada banyak, salah satunya dengan cara dibuatnya menjadi jus. Lantas apa saja manfaat jus buah ini?

Manfaat Jus Buah Alpukat

Membuat Sistem Pencernaan Menjadi Sehat

Salah satu keunggulan yang bisa kamu dapatkan ketika mengkonsumsi jus alpukat adalah membuat sistem [pencernaan menjadi sehat. Bagaimana tidak? Di dalam buah alpukat sendiri kaya akan serat sejumlah 7-8 gram dalam setiap setengah buahnya.

Membuat Penglihatan Menjadi Sehat

Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Tahukah kamu? Salah satu manfaat dari jus alpukat adalah mampu membuat penglihatan menjadi tajam. Bukan hanya wortel saja, saat kamu mulai merasa ada yang mengganggu penglihatan segera konsumsi jus buah ini.

Sebagai Sumber Energi Dalam Tubuh

Manfaat buah alpukat yang berikutnya adalah sebagai sumber energy di dalam tubuh. Jadi, disini bisa kita ketahui bukan hanya nasi, singkong atau roti saja yang bisa menjadi sumber energy. Tetapi alpukat yang memiliki kandungan vitamin B ternyata sangat bermanfaat sekali.

Meminimalisir Kemungkinan Terkena Stroke

Manfaat berikutnya yang bisa kamu dapat apabila mengkonsumsi jus buah alpukat bisa meminimalisir kemungkinan terkena stroke. Stroke bersumber dari kolesterol jahat. DEngan mengkonsumsi jus buah alpukat, kolesterol yang menumpuk di dalam tubuh akan hilang.