Ulay Cabai, Cantik Tapi Mematikan

Ular cabai merupakan salah satu jenis ular bertubuh kecil. Meskipun memiliki tubuh yang kecil, konon katanya ular ini termasuk jenis ular berbisa dan sangat berbahaya. Bahkan, bisa dari ular ini mampu membunuh ular lainnya. Ular yang memiliki bama latin Calliophis intestinalis ini memiliki tersebar di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Persebaran ular cabai ini meliputi Jawa, Sumatera, Pulau Nias, Bangka Belitung, Mentawai, sampai kepulauan Riau. Selain di Indonesia, ular ini juga kerap kali di temukan di Thailan, Malaysia, dan Singapura. Di Malaysia sendiri ular ini dikenal sebagai ular tali kasut. Ular ini memiliki penampilan yang indah rumpawan.

Ular cabai ini memiliki ciri khas tersendiri yang tidak dimiliki jenis ular lainnya. Ciri khas dari ular ini terletak pada warna dan bentuk tubuhnya.Jenis ular ini memiliki warna cerah pada bagian kepala dan ekornya. Sedangkan untuk bentuknya, saat ular ini melingkar, bentuk dari ujung ekor ular ini terlihat serupa dengan cabai.

Ular ini memiliki panjang 35-55 cm. Meskipun memiliki badan yang kecil dan pesona yang menawan, Anda jangan tertipu dengan penampilan ular ini. Sebab, hewan melata yang satu ini termasuk dalam jenis Elapidae, yani jenis ular berbisa bertaring depan pendek yang mematikan. Hal ini dikarenakan, bisa dari ular ini bersifat neuroktorsi yang mana mampu melumpuhkan saraf korbannya.